5 Fashion Designer Korea Favorit Para Artis

5 Fashion Designer Korea Favorit Para Artis

Akurasi.id – Kamu pasti penasaran kan kenapa para idol dan selebritas Korea sering tampil dengan busana yang apik dan memukau? Ternyata ada peran penting seorang fashion designer lo dibalik penampilan para selebritas Korea. Bahkan beberapa fashion designer Korea ini memiliki sepak terjang dan ajang penghargaan internasional, Guys!

Kira-kira siapa saja ya fashion designer Korea hebat yang menjadi langganan para artis ini? Daripada penasaran, yuk langsung simak ulasannya dilansir dari hipwee.com, Kamis (19/08/2021).

  1. Minju Kim menjadi salah satu fashion designerKorea yang berhasil menang di acara reality show Next In Fashion

Minju Kim adalah salah satu perancang busana di Korea Selatan yang terkenal dengan koleksi busana warna-warna cerah dan berani. Melansir dari laman Vouge, ia berhasil memenangkan kompetisi Next in Fashion dan berhasil membawa pulang hadiah uang tunai sebesar $250.000 atau sekitar Rp3,5 milyar lo! Ia memiliki label fesyen yang sesuai dengan namanya yaitu Minju Kim dan sudah dipercaya untuk merancang busana untuk para seleb Korea mulai dari Red Velvet hingga aktris drama Seo Ye Ji dalam drama ‘It’s Okay to Not Be Okay’.

  1. Kedekatan Kathleen Hanhee Kye dengan para Idol Korea membuatnya nggak kehabisan inspirasi untuk membuat koleksi fesyen terbaru

Kye adalah salah satu fashion designer Korea yang memiliki banyak prestasi tingkat dunia. Melansir dari laman Forbes, setelah menempuh pendidikan Art and Design di London, ia membuat brand fashion yang diberi nama KYE dan melakukan debut pertamanya pada Seoul Fashion Week 2013 dan New York Fashion Week 2014. Melansir dari laman Nylon, koleksi rancangan Kye dipakai oleh beberapa seleb hollywood mulai dari Rihanna, Bella Hadid, Kylie Jenner, hingga Hailey Bieber.

Kye mengatakan kepada Nylon bahwa artis hollywood favoritnya adalah Rihanna karena ia beberapa kali menggunakan koleksi rancangannya. Selain itu, bintang K-Pop seperti Hyoyeon dari grup ‘Girls Generation’ dan model Irene Kim juga turut berperan besar dalam perkembangan brand fashion-nya. Berkat kedekatannya dengan banyak seleb Korea, ia bisa terus mendapatkan inspirasi untuk membuat koleksi terbaru.

READ  Jangan Asal Pilih Sepatu, Berikut Tips Memilih Sepatu Olahraga
  1. Fashion designerJaybaek memiliki merek fesyen untuk pria dan wanita dan koleksinya berhasil menjadi langganan para seleb Korea

Banyak selebritas yang menyukai koleksi rancangan Jaybaek karena desainnya sangat personal dan detail sehingga pas ketika dipakai. Jaybaek juga dipercaya untuk merancang busana enam member BTS saat tampil di acara Grammy Award pada tahun 2019. Melansir dari laman Vouge, merek fesyen Jaybaek Couture juga biasa merancang pakaian untuk idol grup BTS dan GOT7 saat acara penghargaan serta aktor Hyun Bin saat pemutaran film pertama.

  1. Kim Seo Ryong dikenal sebagai veteran untuk koleksi pakaian pria dan sudah meraih banyak penghargaan desain

Enam member BTS mengenakan busana dari Jaybaek Couture saat menghadiri Grammy Award, sedangkan J-Hope mengenakan busana dari Kim Seo Ryong. Melansir dari laman Soompi, fashion designer Kim Seo Ryong termasuk senior dalam dunia mode karena sudah bergelut dengan beragam tren fesyen dan memulai karirnya pada tahun 1996. Selain itu, ia juga sudah mendapat banyak penghargaan berkat koleksi fesyen klasik yang sempurna.

READ  Inspirasi Fashion Hijab Casual untuk Remaja

Seo Ryong terkenal membuat koleksi pakaian pria yang edgy dan banyak selebritas Korea yang mengenakan koleksinya mulai dari Yo Seung Ho, Lee Dong Wook, hingga Kim Soo Hyun.

  1. Leesle Hwang memiliki merek fesyen yang membuat koleksi hanbok modern dan dipakai oleh beberapa seleb Korea lo!

Melansir dari laman Soompi, fashion designer Leesle Hwang juga merancang hanbok yang ikonik untuk Jimin BTS saat tampil di Melon Music Awards tahun 2018. Leesle Hwang memiliki merek fesyen yang membuat koleksi hanbok modern dengan beragam warna. Koleksi hanbok dari Leesle juga dipakai untuk acara reality show TV Korea lo!

Sekarang kamu sudah nggak penasaran lagi ‘kan siapa yang membuat penampilan para seleb Korea menjadi tampan dan cantik-cantik? Fashion designer mana nih yang jadi kesukaan kamu? (*)

Editor: Yusva Alam

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *