Game Balap Nintendo Switch yang Seru Dimainkan

Game Balap Nintendo Switch yang Seru Dimainkan

Akurasi.id – Memainkan game-game balapan pada konsol Nintendo Switch memang memberikan pengalaman yang lebih seru jika dibandingkan dengan konsol game lainnya. Hal ini dikarenakan, Nintendo Switch mempunyai game balapan yang dapat dimainkan oleh banyak pemain.

Selain itu, konsol hybrid ini  juga menawarkan cara permainan yang lebih atraktif dengan kualitas grafis yang jauh lebih baik ketimbang konsol-konsol yang pernah dirilis Nintendo sebelumnya.

Nah, bagi kamu yang ingin memainkan game balapan paling seru di tahun ini. Berikut rekomendasi game balap Nintendo Switch dilangsir dari idntimes.com, Selasa (16/11/2021).

Gear Club Unlimited 2hardcoregamer.com

Gear Club Unlimited 2 merupakan salah satu game balap Nintendo Switch yang memiliki kualitas grafis dengan tampilan realistis. Game ini mempunyai total keseulurhan 250 jenis balapan di empat lokasi yang berbeda namun menampilkan lebih banyak background yang menarik. Tersedia juga beberapa macam merek pabrikan mobil terkenal seperti Porsche, Lotus, MCLaren, Buggati dan masih banyak lagi.

Yang lebih serunya, Gear Club Unlimited 2 dapat dimainkan hingga empat pemain yang membuat suasana bermain game balap menjadi lebih meriah.

Crash Team Racing Nitro-Fueledgamingbolt.com

READ  Review Film Persepsi: Terrace House Horror Dengan Sudut Pandang Orang Pertama

Berstatus sebagai game balap legendaris, Crash Bandicot hadir di konsol Nintendo Switch dengan judul Crash Team Racing Nitro-Fueled. Dari segi permainan, game ini memiliki cara bermain yang masih orisinil dengan karakter, senjata, track yang tidak terlalu berbeda jauh dengan versi Crash Bandicot. Namun, di dalam game Crash Team Racing Nitro-Fueled untuk Nintendo Switch, para pemain dapat menyesuaikan kart dengan karakter yang kamu pilih.

Selain itu, terdapat juga beberapa track baru yang lebih menantang serta kompetisi Grand Prix yang dapat kamu ikuti. Crash Team Racing Nitro-Fueled dapat dimainkan secara online dengan maksimal 8 pemain.

V-Rally 4store.steampowered.com

Bagi kamu para penggemar game balap off-road maka V-Rally 4 sangat layak untuk kamu mainkan di tahun 2020. Game ini menyajikan beberapa mode balapan berbeda mulai dari V-Rallycross, Buggy, Hillclimb, Extreme-Khana dan Rally.

Pada mode permainan Buggy para pemain tidak hanya dituntut agar dapat mengemudikan mobil dengan baik namun juga diperlukan kecerdasan untuk mengatur strategi. Dalam game V-Rally 4 nantinya kamu akan melintasi beberapa track dari berbagai negara di dunia di antaranya Kenya, Bolivia, Siberia, Cina dan masih banyak lagi.

Fast RMXnintendo.com

Game balap Fast RMX merupakan seri lanjutan Fast Racing Neo yang terinspirasi dari kesuksesan F-Zero yang pernah dirilis untuk konsol Nintendo Wii di tahun 2015. Dari segi permainan, game ini memberikan sensasi balapan masa depan dengan mobil-mobil RMX modern yang memiliki kecepatan super kencang.

READ  Beberapa Tips Membuat Anak Merasa Disayangi

Selain menawarkan pengalaman balap yang seru, Fast RMX juga dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau dibandingkan game-game balap Nintendo Switch lainnya.

Road Redemptionnintendo.co.uk

Road Redemption menggabungkan unsur-unsur permainan balapan dan pertarungan atau lebih dikenal dengan istilah combat racing. Misi dalam permainan ini adalah membunuh para bos kartel senjata untuk mendapatkan sejumlah hadiah.

Saat melakukan misi kamu harus mengendarai motor sambil melempari dan memukul musuh menggunakan pedang dan pipa. Selain itu, kamu dituntut untuk berhati-hati agar tidak menabrak kendaraan lainnya serta waspada dengan serangan-serangan musuh. Setiap misi yang telah diselesaikan sangat berguna untuk meningkatkan performa karakter dan motor.

Nah, itulah game balap Nintendo Switch yang patut kamu mainkan. Dengan alur permainan yang menarik tentunya dapat memberikan pengalaman yang berbeda dalam memainkan game balapan. (*)

Editor: Rezki Jaya
Sumber: Idntimes.com

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *