Wajah Raisa Terpampang di Times Square New York

Wajah Raisa Terpampang di Times Square New York

Wajah Raisa Terpampang di Times Square New York

Wajah Raisa terpampang di salah satu sudut Times Square New York City, Amerika Serikat. (Pramborsfm.com)

Akurasi.id – Penyanyi kenamaan Raisa menambah daftar artis Indonesia yang wajahnya muncul di Times Square New York City, Amerika Serikat. Kabar membanggakan wajah Raisa terpampang di Times Square ini terungkap dari unggahan penyanyi bernama lengkap Raisa Andriana di akun pribadinya @raisa6690.

“Times Square, baby! Di tengah tantangannya, tahun ini penuh kejutan,”  tulis Raisa, Kamis (22/7/2021) dilansir dari pramporsfm.com, Jumat (23/07/2021).

Beberapa waktu lalu, Raisa telah mengumumkan akan meluncurkan album keempatnya yang bertajjuk Its Personal pada akhir tahun nanti.

“Merekam dan merilis “It’s Personal”, (The Intro album mendatang saya) kembali pada bulan Juni, and now having my face on Times Square,” tulis Raisa.

Dengan pencapaian itu, Raisa merasa bahwa Tuhan telah memberikan berkah yang tak terduga kepadanya. Kebanggan Raisa Terpampang di Times Square.

“Dan Tuhan tidak pernah gagal untuk mengingatkan saya betapa diberkatinya saya melalui jalan-Nya. Alhamdulillah,” tulis Raisa lagi.

Penyanyi berusia 31 taun ini juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah melibatkannya dalam kampanye EQUAL yang digalang oleh platform audio terkemuka, Spotity Asia.

READ  Seleb Tik Tok Shannon Wong Ngaku 12 Tahun Jadi Korban KDRT, Dibantah Sang Adik

“Terima kasih @spotify @spotifyasia telah menampilkan musik saya dalam kampanye EQUAL mereka,” tulis Raisa lagi.

Pelantun lagu Teka-Teki itu merasa terhormat bisa menjadi perwakilan perempuan Indonesia. Ia juga menyampaikan pesan untuk para perempuan Indonesia agar jangan menyerah dan menjadi diri sendiri.

“Ini untuk sesama wanita Indonesia, jangan menyerah untuk menjadi dirimu yang sekarang, saatnya kita para wanita untuk mengambil alih,” tulisnya.

Diunggahan yang disukai oleh lebih dari 340.000 dan dikomentari oleh ribuan orang itu terselip juga ucapan bangga dari sesama rekan artis.

READ  6 Tips Pakai Body Lotion yang Manfaatnya Percuma

“Waahhh keren @raisa6690,” tulis aktor Chicco Jerikho

“Woaaah! Gilagilagilagilaaaa,” tulis presenter Daniel Mananta.

“Banggaaaa… thank you Sis,” tulis MUA kenamaan Bubah Alfian.

4 Musisi Indonesia yang Pernah Terpampang di Times Square New York

Berikut musisi Indonesia yang potretnya pernah terpampang di Times Square, termasuk yang terbaru yaitu penyanyi solo Nadin Amizah.

  1. Nadin Amizah

Baru-baru ini penyanyi Nadin Amizah membuat heboh warganet dengan unggahan di Instagram pribadinya. Dalam unggahan itu, Nadin menampilkan potret dirinya dipajang di videotron Times Square New York, Amerika Serikat.

“Salah satu momen paling nyata tahun ini adalah melihat wajah saya, sebesar gedung, disiarkan di Times Square, New York,” tulis Nadin, Jumat (30/4/2021).

READ  Resmi, Prilly Latuconsina Pemilik Persikota Tanggerang

Wajah pelantun Rumpang itu terpampang di Times Square New York melalui Spotify Asia. Selain untuk memperkenalkan musik, Spotify juga menunjuk Nadin sebagai perwakilan Indonesia untuk Equal Campaign.

Kampanya Equal merupakan upaya untuk memberdayakan perempuan di seluruh dunia agar berani berekspresi dan berkarya dalam bentuk apa pun.

Terpilih sebagai wakil dari musisi Indonesia, Nadin juga mengungkapkan rasa bangganya.

“Saya belum pernah ke sana sebelumnya, tetapi menjadi perwakilan Indonesia untuk Kampanye Equal @spotify, dan berada di sana bersama begitu banyak wanita cantik dan powerfull dunia adalah mimpi yang tidak pernah berani saya impikan sebelumnya,” tulis Nadin lagi.

READ  Review Film Army of Thieves: Lebih Bagus Dibanding Army of The Dead
  1. Maruli Tampubolon

Pada akhir 2020, penyanyi Maruli Tampubolon juga menjadi sorotan karena wajahnya terpajang di Times Square New York.

Wajah Maruli berhasil ditampilkan berkat lagu barunya yang bertajuk Never Stand Alone. Lagu terbarunya itu merupakan proyek Maruli Tampubolon dengan Maleena Musis melalui MT Production.

Lewat kolaborasi tersebut, wajah sang musisi terpampang di Times Square di screen Gedung Nasdaq.

“It’s time to TIMES SQUARE Beibeh,” tulis Maruli di akun Instagramnya, 22 Desember 2020.

READ  Tertunda 17 Tahun, Ben Affleck Lamar JLo di Hari Ulang Tahunnya
  1. Weird Genius

Grup EDM Weird Genius juga berhasil menorehkan prestasi dengan wajah mereka dipajang di Times Square.

Pada pertengahan 2020, grup musik yang terdiri dari Reza Arap, Eka Gustiwana, dan Gerald Liu ini berhasil menembus Times Square berkat lagu Lathi yang viral tahun itu.

Pemutaran lagu tersebut di platform digital juga berhasil mencapai 100 juta kali pada saat itu.

“Lathi mencapai 100 juta total penayangan online! Kami berharap dapat membawa pertunjukan kami ke New York, tetapi ini akan berhasil untuk saat ini. Weird Genius di Times Square,” tulis Weird Genius, 12 Juli 2020.

READ  Perjalanan Musik dengan NCT Dreams: Menemukan Keajaiban ‘Broken Melodies’
  1. Rich Brian

Rapper Rich Brian adalah musisi Indonesia yang pertama wajahnya terpampang di Times Square berkat album terbarunya saat itu, “The Sailor”, pada 2019.

Lewat Instagram pribadinya, Rich Brian pun mengabadikan momen dirinya selfie di depan billboard yang memasang wajahnya di Times Square dengan tersenyum bangga.

“Saya di Times Square dan album saya ada di layar lebar,” tulis Rich Brian, 27 Juli 2019. (*)

Editor: Yusva Alam

 

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *